Free, Prior and Informed Consent is one important step before the plantation takes place in an area. According to FPIC toolkit issued by RSPO, there are six stages to FPIC, involving local and indigenous communities as the right holders. This training will provide the new guidance, on what changes, and how to do every step on FPIC. A committed plantation company must have their FPIC expert, one that understand the process thoroughly in order to avoid further social conflict.
FPIC Standard from RSPO
Free Prior and Informed Consent (FPIC) atau dikenal juga dengan Persetujuan Atas Dasar Informasi di Awal Tanpa Paksaan (Padiatapa) merupakan langkah awal yang wajib dilakukan oleh perusahaan perkebunan yang berkomitmen terhadap pengembangan kebun secara berkelanjutan. Proses ini bertujuan untuk memastikan bahwa masyarakat terdampak di sekitar area ijin perkebunan baik masyarakat adat maupun lokal, memahami dengan jelas rencana pembukaan kebun di wilayah mereka. Jika masyarakat sudah diberi pemahaman dengan informasi yang cukup di awal, maka mereka berhak memberi pernyataan untuk setuju atau tidak setuju dengan rencana pembangunan perkebunan tersebut.
1. Bagaimana proses tahapan dalam pelaksanaan FPIC?
2. Siapa saja yang bisa melakukan FPIC?
3. Apa saja dokumen yang diperlukan dalam melaksanakan FPIC?
4. Dulu proses ini tidak perlu ada, kenapa sekarang menjadi wajib?
Pelatihan ini akan menjabarkan mengenai Konsep FPIC secara keseluruhan, dan tahapan proses yang harus dilakukan beserta dokumen-dokumen penting yang harus disediakan.
Mengingat FPIC merupakan proses yang harus dilakukan oleh perusahaan sendiri, maka penting untuk manager atau karyawan memahami cara melakukan FPIC. Pelatihan ini juga akan memberikan tips-tips menjalin komunikasi dengan berbagai pihak, untuk mendapatkan kesepakatan yang tanpa paksaan.
Tujuan
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman pada staff/manager perusahaan yang berkomitmen terhadap pembangunan perkebunan berkelanjutan atau konsultan dan NGO yang mendampingi perusahaan agar dapat melakukan FPIC sebagai persyaratan Prosedur Pembukaan Baru (New Planting Procedure).
Latar Belakang Lembaga
Asia Institute of Knowledge (AiKnow) by Remark Asia merupakan divisi penyedia jasa pelatihan yang fokus pada tema yang berkaitan dengan pembangunan perkebunan secara berkelanjutan. Sejak tahun 2014 AiKnow by Remark Asia telah menyelenggarakan berbagai pelatihan seperti High Conservation Value, Social Impact Assessment dan High Carbon Stock. Remark Asia sendiri merupakan perusahaan konsultan yang menyediakan jasa pendampingan bagi perusahaan perkebunan untuk memenuhi persyaratan pembangunan yang berkelanjutan (RSPO, FSC, ISPO, dll).
Garis Besar Pelatihan
1. Mengapa perlu dilakukan FPIC?
2. Apa saja tahapan proses dalam FPIC?
3. Bagaimana cara melakukan FPIC?
4. Dokumen apa saja yang dibutuhkan dan dihasilkan dari proses FPIC?
5. Bagaimana penerapan FPIC dalam penilaian HCV-HCS terintegrasi?
Pengajar Profesional
Feybe Lumuru dan Sutji Rahaju Shinto, sudah berpengalaman lebih dari sepuluh tahun dalam mendampingi dan memfasilitasi masyarakat. Selain mengacu pada panduan FPIC yang ada, pelatihan ini juga akan membagi pengalaman, tips dan trik dalam mengatasi kendala yang biasa terjadi di lapangan. Experience is the best teacher, dan di sini bersama AiKnow kita akan bersama bertukar pengalaman untuk menambah referensi yang bisa dipraktekkan.
Peserta Pelatihan
Peserta pelatihan adalah staff/manager perusahaan yang berkomitmen terhadap pembangunan perkebunan secara berkelanjutan, baik itu perusahaan kelapa sawit maupun industri lainnya.
Durasi Pelatihan
Pelatihan diadakan selama tiga hari (tanggal akan diumumkan kemudian setelah himbauan dari pemerintah untuk physical distancing dicabut), dari pukul 09.00 – 17.00 (7 jam kelas) atau 21 jam belajar, di Arch Hotel Bogor Jawa Barat.
Biaya Pelatihan
Biaya investasi untuk pelatihan yaitu Rp 6.600.000/person, termasuk pajak.
Minimal 3 peserta biaya investasi Rp 5.750.000/person, termasuk pajak.
Harga khusus untuk Mitra AiKnow*)
Biaya termasuk; training kit (kaos, tas, materi dalam bentuk USB).
Belum terdaftar untuk Program Mitra AiKnow? Daftar di sini
Biaya termasuk; training kit (kaos, tas, materi dalam bentuk USB).
Belum terdaftar untuk Program Mitra AiKnow? Daftar di sini
Klik di sini untuk mendaftar